Berkebun Bunga Sedap Malam


Berkebun bunga sedap malam memiliki prospek yang baik. Bunganya yang
wangi, terutama pada malam hari, membuat bunga sedap malam banyak
disukai. Pasarnya tidak hanya terbatas di dalam negeri, tetapi juga
diekspor ke manca negara, seperti negara-negara Timur Tengah, Jepang dan
Eropa.

Salah satu lokasi kebun bunga sedap malam, terletak di Kecamatan
Pendeglang, Banten. Di wilayah ini terdapat sekitar 10 hektar perkebunan
sedap malam, salah satu diantaranya dikelola oleh Ujang.

Untuk mencapai lokasi kebun sedap malam di Banten, dari Jakarta dapat
melalui jalan tol Jakarta – Merak, keluar di pintu tol Serang Timur,
selanjutnya menuju ke Kampung Samaboa, Lebak, Kecamatan Sukaratu,
Pandeglang, Banten.

Di hamparan lahan inilah, Ujang berkebun bunga sedap malam, diantara
lahan persawahan.

KISI-KISI
Berkebun Bunga Sedap Malam

Pohon bunga sedap malam membutuhkan sinar matahari yang cukup dan
drainase yang baik, serta tanah yang subur, gembur dan banyak mengandung
bahan organik.

Idealnya, pohon bunga sedap malam ditanam pada lahan yang memiliki
ketinggian 600 sampai 1500 meter di atas permukaan laut, dengan suhu
lembab, antara 13 hingga 27 derajat celcius.

Penanamannya dilakukan dengan mengambil umbi dari pohon yang sudah tua.
umbi inilah yang kemudian dijadikan bibit.

Salah satu keistimewaan bunga sedap malam adalah bunga ini dapat
dimakan. Karena itu, selain digunakan sebagai hiasan dan pengharum
ruangan, bunga sedap malam juga dapat diolah menjadi berbagai jenis
produk makanan.

Berkebun bunga sedap malam tidak sulit, karena tidak memerlukan
pemeliharaan yang rumit. setelah 7 bulan ditanam, bunga sedap malam
dapat dipanen.

Kelebihan berkebun bunga sedap malam dibandingkan berkebun bunga potong
adalah, usia pohonnya lebih lama. Bisa bertahan hingga 3 tahun. Setelah
dipanen, pohon akan menghasilkan bunga yang baru. Sehingga setiap rumpun
pohon dapat berbunga hingga beberapa kali.

Bila penanamannya diatur, bunga sedap malam dapat dipanen setiap minggu.
Ddari kebun ini setiap minggunya dapat dihasilkan tidak kurang 2 ribu
sampai 3 ribu batang bunga sedap malam.

Bunga yang dihasilkan 75 persen dijual ke Jakarta, sedangkan 25 persen
sisanya dijual di sekitar wilayah Banten.

Pada hari biasa, bunga sedap malam dijual seharga 500 rupiah per batang.
Namun pada saat hari-hari besar harganya bisa mencapai 2 ribu hingga
2.500 rupiah per batang.

Visit our category :

- Flowers
- Gifts
- Hampers
- International Florists
- Roses
- Wine & Spirits

No comments:

Post a Comment